Berburu Jejak Bintang di Avenue of Stars



Seperti janji saya di tulisan sebelumnya, kali ini saya akan bercerita tentang Avenue of Stars. Sebuah tempat yang pembuatannya terinspirasi oleh Walk of Fame, Hollywood. Di sana kita bisa menjumpai torehan 'jejak' bintang film terkemuka Hong Kong.

Avenue of Stars berada di Tsim Tsa Tsui Prominade, Star Ferry. Dari Star Ferry ini juga kita bisa menyeberang ke Hong Kong Island. Hanya cukup men-deduct 3 dollar-an dari octopus, kita bisa mengarungi laut Victoria Harbour di atas ferry. Rasakan sensasi uniknya saat kita melintasi gedung-gedung pencakar langit yang mengitari laut indah itu.

Dan sampailah kita pada perburuan cap tangan artis2 beken itu. Perjalanan akan dimulai dari sini. Dari jam raksasa yang menjadi icon-nya Star Ferry yang lebih dikenal dengan sebutan Clock Tower. Kalau diperhatikan jam gede ini mirip-mirip sama Big Ben yang ada di London yah? Tapi beda lagi kata teman saya. Menurut dia, justru bentuk dari Clock Tower ini lebih menyerupai Jam Gadang di Sumatera Barat. Eh betul nggak sih?


Jalan beberapa ruas langkah lagi kita akan menemukan patung replika piala penghargaan Hong Kong Film Awards. Semacam piala Oscar di Amrik sana. Nah kalau sudah ketemu sama si 'sexy lady' yang ini kita harus menajamkan penglihatan kita. Terus berjalanlah menunduk. Karena cap tangan tokoh-tokoh perfilman Hong Kong itu akan mulai tampak satu persatu.


Setelah berjibaku dengan puluhan pengunjung lainnya akhirnya sukses juga saya bertemu 'mereka'. Diantaranya ada cap tangan Chow Yun Fat, Jacky Chan, Andi Lau, John Woo, Leslie Cheung, Jet Li, Maggie Cheung dan masih banyak lagi yang lainnya. Tentunya saya musti sabar menunggu di antrian yang panjangnya mengular demi mengabadikan foto saya dengan cap tangan artis-artis beken itu.









Cukup menguras energi juga demi mendapatkan foto terbaik di sekitar jejak telapak tangan para bintang itu. Ketika teman saya sudah siap dengan kamera untuk menjepret saya, tak tahunya ada aja orang yang asal tubruk saya dari belakang. Alhasil sayapun jadi tersungkur. Dan segera orang lain mengambil alih posisi saya sebelumnya. Pheww..cabedee!

Tapi saya tak mau ambil pusing, mendingan saya jalan ke tempat lain. Aha! Ini saya ketemu ini. Patung sang master kung fu legendaris, Bruce Lee! Wataaw! Action dulu ya!


Nah seperti itulah gambaran yang bisa saya berikan tentang Avenue Of Stars yang ada di Star Ferry Tsim Tsa Tsui ini. Semua foto saya ambil pada waktu siang hari. Menurut saya sih tidak begitu istimewa. Lain lagi ketika kita bisa bertahan di tempat ini sampai malam hari. Wuaah..anda akan dibuat terpukau dengan pemandangan malam yang begitu memikat. Di sinilah tempat terbaik untuk melihat sisi glamornya Hong Kong. Mau tahu seperti apa kira-kira suasana Star Ferry di malam hari? Tunggu postingan saya selanjutnya! I'll be right back! Very soon!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sisi Mistik dari Bride's Pool si Air Terjun Pengantin

Kartu "Octopus", satu untuk semua